Ribuan Pengunjung Serbu UJEE 2024, Calon Mahasiswa Baru dari Luar Jawa Berdatangan ke UPN Veteran Jatim

Surabaya – UPN Veteran Jawa Timur kembali menggelar UPN Jatim Edu Expo (UJEE 2024) yang digelar di Gedung serbaguna Giriloka kampus tersebut. Acara tahunan itu disambut antusias para pengunjung, khususnya para calon mahasiswa baru. Mereka menyerbu Area Expo itu sejak pukul 06.00 pagi.

Pada kesempatan itu, Ketua pelaksana UJEE 2024 Windri Saifudin menjelaskan bahwa acara tahunan ini menjadi ajang silaturahmi dan komunikasi antara civitas akademika UPN Veteran Jawa Timur dengan masyarakat, khususnya dengan para calon mahasiswa baru.

“Nggak nyangka kalau antusias mereka sangat luar biasa padahal waktu kita masih prepare, sudah ada sekitar tiga ribuan yang hadir,” kata Windri.

Windri menjelaskan antusias mereka datang ke UJEE 2024 karena ingin tahu gambaran jurusan program studi, dan mendaftar jalur seleksi mandiri penerimaan mahasiswa baru.

“Kebetulan momentnya pas dibuka jalur mandiri sehingga mereka datang untuk mendaftar dan ingin tahu tentang jurusan program studi, prospek lulusan, peluang-peluang dan potensi-potensi yang dimiliki UPN Veteran Jawa Timur,” katanya.

Ada sekitar 70 booth yang dipamerkan dalam UPN Jatim Edu Expo 2024 ini, terdiri dari pameran program studi dari jenjang diploma, sarjana, magister, dan doktoral, unit-unit kegiatan pendukung akademik, serta bazaar mahasiswa. Selain itu, dipamerkan juga hasil karya inovasi mahasiswa, prestasi, dan kegiatan-kegiatan mahasiswa lainnya.

Windri menjelaskan para pengunjung UJEE 2024 tidak hanya dari Jawa Timur tapi juga dari luar Jawa Timur. Talitha salah satunya, siswi SMK Pratama Widya Mandala Badung itu rela datang dari Bali untuk tahu gambaran tentang jurusan pariwisata.

“Saya ingin tau gambaran jurusan dan suasana kampusnya, dan saya ingin sekalian daftar jalur mandiri,” jelasnya.

Talitha bukan satu-satunya pengunjung dari luar Jawa Timur, Revalia Siswi asal SMAN 2 Tangerang juga rela menyempatkan datang ke acara sambil berlibur di Surabaya. Meskipun telah lolos melalui jalur SNBP, Reva mengaku ingin tau dan melihat suasana kampus melalui keseruan acaranya.

“Mumpung ada moment, jadi bisa sekalian tau suasana kampusnya biar nanti pas masuk nggak kaget,” pungkasnya. (*)