Inovasi Pengembangan Model Pembelajaran: Manifestasi Komunikasi Digital

Program Studi Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur, baru saja melaksanakan Kegiatan Pelatihan Inovasi Pengembangan Model Pembelajaran. Dengan mengundang, Anang Sujoko, M.Si., D.COMM., Direktur Center Universitas Brawijaya, Malang. Memberikan arahan serta pengalaman dalam melakukan pengelolaan Inovasi Pengembangan Model Pembelajaran.

Melalui paradigma Komunikasi Digital, Program Studi Ilmu Komunikasi dengan enam Laboratorium yang sudah berjalan. Terus berkembang dan dipersiapkan sebagai wadah mahasiswa dalam menjawab tantangan perkembangan zaman digital di era saat ini. Prodi Ilmu Komunikasi dapat menjadi jawaban bagi para mahasiswa untuk mempersiapkan diri sebagai insan digital yang madani serta siap dengan disrupsi yang berlangsung secara dinamis.

Pelatihan berlangsung dengan lancar dan ditutup dengan foto bersama. Harapan kedepannya, setiap prodi Ilmu Komunikasi di seluruh wilayah Indonesia dapat menjawab tantangan zaman serta mampu berkontribusi bagi masyarakat di sekitarnya [HN]